Aku Lulus Mbak….Yeay!

Aku Lulus Mbak….Yeay!

Aku Lulus Mbak….Yeay!

Saya jadi terpacu untuk berpikir lebih kreatif di proyek ini,” tutur Tizar di ujung sesi coaching. Sebagai mahasiswa tingkat akhir Tizar tentunya sudah mulai berpikir tentang karir yang akan ia tekuni.

Sesi coaching ia fokuskan untuk membantunya sukses di proyek magang bersama McKinsey, sebuah konsultan manajemen global. Sembari ia pun menggali potensi kekuatan yang bisa lebih dikembangkan lagi.

Julia Jasmine, baru saja lulus dari jurusan Psikologi UI. Talenta yang dimiliki tak pelak mengundang beberapa perusahaan untuk menawarinya bekerja. Bersama coach ia menggali opsi terbaik dari pilihan-pilihan karir yang ada di depannya.

Tizar dan Jasmine adalah tipikal mahasiswa berbakat yang bergabung di program “Coaching for High Potential Students” oleh CI Academy.

Satu Tahun bersama Coach

Program coaching yang berjalan selama 1 tahun ini menyediakan kesempatan kepada 35 orang mahasiswa dari 12 universitas di Indonesia untuk benar-benar memaksimalkan potensi diri mereka.

Lebih dari 30 orang coach dari CI Academy mendedikasikan waktu mereka untuk coaching lewat telepon atau pun tatap muka sebulan sekali. Lihat videonya di sini.

Fase program yang terbagi menjadi 2 tahap, akademik dan karir, tidak hanya membantu para mahasiswa sukses lulus kuliah tapi juga memantapkan pilihan karir yang sesuai dengan strengths dan passion mereka.

Menata Mental

Tidak jarang sesi coaching pun diarahkan untuk memperkuat mental attitude, termasuk mengatasi tantangan pribadi. Seperti yang disampaikan oleh Ariyanti dari UNM Makassar, “Coaching sangat membantu menata mental saya.”

Mental yang sudah tertata ini tak pelak membuatnya percaya diri menuntaskan sidang akhir. “Aku lulus mbak…yeay!” teriaknya via whatsapp pada coach, yang ternyata menjadi orang pertama yang mendengar kabar gembira ini.

Progressing on the Journey

Program coaching masih berlanjut. Kita akan lebih banyak mendengar kisah-kisah sukses dari anak-anak muda ini. Cerita yang tentunya akan berbeda dengan dunia kampus.

Kali ini mereka akan menghadapi tantangan nyata di kehidupan karir. Namun yang pasti mereka tidak sendirian. Coach akan selalu menjadi mitra mereka di perjalanan ini.

× Whatsapp Us