MoU dengan Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Bandung

MoU dengan Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Bandung

MoU dengan Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Bandung

Coaching Indonesia melalui CoCoDev Jawa Barat menandatangani MoU dengan IPEMI (Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia) cabang kota Bandung pada tanggal 21 Desember 2016.

Di acara tersebut Ketua IPEMI Kota Bandung periode 2016-2021, Hirni Kifa Hazefa mengatakan bahwa pengurus IPEMI Kota Bandung menjadikan agenda pertamanya adalah pembentukan 30 pengurus cabang IPEMI kecamatan se-Kota Bandung disertai dengan kordinator 6 bidang usaha yaitu; warung muslimah, salon muslimah, fashion, kerajinan, makanan minuman dan jasa.

Dalam momentum hari ibu tanggal 2112, IPEMI menggelorakan semangat berjamaah (bersama menjadi muslimah yang berakhlakul karimah). Dalam bisnis dan berkesenian. seperti halnya bermain angklung yang harus berjamaah, bersama2 menciptakan harmoni yang sangat indah. Philosofi berjamaah, merupakan semangat yang harus direfleksikan dalam berbagai sisi kehidupan.

× Whatsapp Us